Tips Menjaga Kualitas Kaca Mobil dan Jaga Kondisi Mobil

icon 18 August 2023
icon Admin

Perawatan kaca juga melibatkan komponen lain, termasuk wiper mobil. Ganti wiper kaca pada mobil secara teratur, setidaknya sekali setahun atau lebih sering jika sudah aus. Sebab, wiper yang aus dapat meninggalkan goresan pada kaca dan mengurangi visibilitas.

Salah satu tanda wiper Anda sudah aus adalah karet yang kaku. Anda bisa melihat dan memeriksanya sendiri. Goresan wiper pun tidak bisa dihilangkan pada kaca.

  • Gunakan Pelindung Kaca

Saat ini ada pelindung yang bisa menutupi kaca dari goresan maupun kerusakan. Pertimbangkan untuk menggunakan film kaca ini. Supaya Anda juga bisa lebih aman dan hemat dalam perawatan kaca.

Untuk hal ini, Anda bisa mengkonsultasikan ke teknisi mobil Anda. Supaya kaca film yang Anda pilih tepat. Sebab tidak semua kaca film cocok dengan kondisi mobil Anda.

Demikian tips untuk menjaga kaca pada mobil. Kuncinya adalah telaten dan sabar dalam pembersihan. Jangan lupa untuk memeriksa keadaan kaca secara berkala untuk mendeteksi adanya noda atau goresan.

Anda juga bisa melakukan pemeriksaan rutin di suzukicakramobilindo.co.id untuk mendeteksi adanya kerusakan pada mobil Anda. Termasuk memeriksa kondisi kaca mobil yang bisa mengurangi visibilitas Anda.